Desa wisata Bojong Menteng terletak di Kecamatan Leuwi Damar, Kabupaten Lebak, Banten. Desa ini merupakan pintu masuk utama ke Saba Budaya Baduy.
Pengunjung dapat menikmati berbagai spot dan atraksi wisata seperti spot foto tugu patung Ciboleger Baduy, pembuatan Koja atau rajutan dari kulit kayu (Tas Baduy), Panen madu trigona, dan berbagai wisata lainnya.
Desa wisata ini juga telah dilengkapi dengan sarana dan prasarana seperti lahan parkir yang luas, toilet umum, tempat makan, wifi area, penjualan cinderamata dan oleh-oleh, penginapan yang nyaman dan bersih sesuai dengan sapta pesona.